-->

Cara Menghapus Akun MI Cloud di Xiaomi Semua Type Tanpa Ribet

Posted by Anonymous on 30 June, 2019

Cara Menghapus Akun MI Cloud di Xiaomi - Rasanya hampir semua orang setuju apabila ponsel Xiaomi adalah salah satu ponsel yang harganya bisa terjangkau tetapi dengan fitur canggih yang tidak murahan, oleh karena itu tidak heran apabila ponsel Xiaomi ini sangat banyak sekali peminatnya.

Apabila kalian ingin bisa mengakses semua fitur di Xiaomi maka kalian terlebih dahulu harus melakukan pendaftaran di akun Mi terlebih dahulu, dan muntuk melakukan daftar akun Mi tidaklah susah. Tetapi admin disini tidak akan membahas tentang cara daftar akun Mi, melainkan justru admin disini akan membahas tentang bagaimana cara menghapus akun MI.


Tentunya kalian bertanya  kenapa akun Mi akan di hapus, bukannya akun Mi sangat bermanfaat? Memang seperti yang sudah admin sebutkan di atas bahwa akun Mi sangat penting, tetapi apa jadinya apabila kalian membeli hp xiaomi bekas tetapi masih ada akun Mi-nya, pastinya kalian akan merasa tidak begitu nyaman karena akun tersebut bukan privasi kalian, mungkin saja di dalam akun tersebut sudah ada thema yang diintall tetapi kita tidak suka dengan themanya atau fitur lainnya.

Cara Menghapus Akun MI Cloud di Xiaomi Semua Type Tanpa Ribet
 
Cara Menghapus Akun MI Cloud di Senua Xiaomi

Pada postingan kali ini admin ingin berbagi kepada kalian tentang cara untuk menghapus akun mi secara permanen. tentunya cara yang akan admin jelaskan disini dengan menggunakan cara praktisnya saja, untuk lebih jelasnya silahkan simak aja cara cara di bawah ini.
  1. Kalian buka aplikasi Setelan atau Pengaturan di ponsel xiaomi.
  2. Setelah itu kalian pilih Akun MI.
  3. Ketika sudah masuk ke Akun MI, sekarang kalian pilih tombol Keluar.
  4. Langkah terakhir kalian pilih tombol Hapus.
  5. Selesai.

Itulah cara yang menurut admin paling mudah banget untuk menghapus akun MI tanpa ribet, jadi kalian tidak perlu susah menggunakan aplikasi ketiga atau di bawa ke sevice center, karena ternyata dengan langkah simple juga kalian bisa menghapus akun Mi langsung dari ponsel Xiaomi tanpa ribet.

Baca Juga : Cara Logout Gmail di Xiaomi Semua Tipe [Cara Terbaru] 

Mungkin hanya itu informasi yang bisa admin sampaikan pada postingan kali ini tentang cara menghapus akun mi langsung dari hp xiaomi, yang lupa kata sandi dan email, atau yang terkunci. 

Apabila kalian memiliki pengalaman dan cara lainnya, silahkan tuangkan pengalaman kalian di kolom komentar di bawah ini.
Previous
« Prev Post

Related Posts

9:01 PM

0 Comments:

Post a Comment